![]() |
| Wakil Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Bogor, Beben Suhendar. |
GoAsianews.com
BOGOR – Wakil Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Bogor, Beben Suhendar mengapresiasi peluncuran Bahan Bakar Original Buatan Indonesia Bos (BOBIBos), yang merupakan buatan orang Jonggol.
Dikutip dari pakuanraya, Senin (3/11/2025), Wakil Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Bogor, Beben Suhendar menyampaikan, "saya salut dan hormat kepada putra Jonggol yang juga anggota DPR Komisi XI, H. Mulyadi, karena ini merupakan kontribusi yang luar biasa,” ungkapnya.
Beben berharap, bahan bakar dengan kualitas RON 98 yang diluncurkan langsung dari tangan anak bangsa ini dapat berjalan lancar, serta bermanfaat bagi masyarakat luas.
“Mudah-mudahan ini dapat berjalan lancar seterusnya, mana kala sudah berproduksi itu akan dinikmati oleh jutaan rakyat, apa lagi penemuan ini menjadi suatu kebanggaan bagi putra daerah Kabupaten Bogor, khususnya Bogor wilayah timur,” bebernya.
Politisi Partai Gerindra itu menambahkan, BOBIBos ini merupakan bahan bakar yang berasal dari Nabati, sehingga aroma yang dipancarkan begitu khas dan wangi.
“Bahkan kendaraan yang digunakan seperti mobil sendiri, getarannya agak ringan. Dan saya lihat tadi bos Primajasa Mayasari ingin langsung bekerjasama memanfaatkan energi baru ini, sungguh luar biasa,” ungkapnya.
Tak hanya itu, Beben juga akan menyampaikan penemuan dan peluncuran bahan bakar ini kepada Orang nomor satu di Bumi Tegar Beriman.
“Saya akan sampaikan ke Bupati Bogor dan rekan-rekan di DPRD, apa lagi biaya yang dikeluarkan sangat murah. Jadi wajar kalau Pemerintah Kabupaten Bogor mendukung kontribusi anak Jonggol. Luar biasa dari Jonggol untuk Indonesia dan dunia,” imbuhnya.
Informasi bahan bakar karya putra Jonggol ini telah menyebar luas kebanyak wilayah di Indonesia. Semoga pemerintah pusat memberikan perhatian secara khusus terhadap penemuan ilmiah ini, karena diprediksi akan mampu menjadi solusi baru untuk memenuhi kebutuhan bahan bakar minyak nasional.
(AGE/red)

Tidak ada komentar:
Posting Komentar