GoAsianews.com
Padang (SUMBAR) - Senin pagi, 21 Juli 2025, lapangan upacara SMK - SMAKPA (Sekolah Menengah Analisis Kimia Padang) dipenuhi semangat dan khidmat. Seluruh siswa dari kelas X hingga kelas XIII mengikuti kegiatan upacara bendera yang kali ini terasa sangat istimewa. Untuk pertama kalinya, Wakil Wali Kota Padang terpilih tahun 2025, Maigus Nasir, yang akrab disapa Buya Maigus, bertindak sebagai pembina upacara.
Kehadiran Wako Padang Maigus Nasir membawa nuansa tersendiri. Sebelumnya, beliau kerap hadir di SMK SMAK Padang sebagai penceramah atau sebagai pembina upacara dari Kwarda Sumbar, namun kali ini hadir dalam kapasitas resmi sebagai Wakil Wali Kota Padang.
Turut hadir dalam upacara bendera tersebut, Camat Pauh, T.Masfetrin, yang juga memberikan dukungan dan semangat kepada seluruh peserta didik. Kehadirannya menambah khidmat acara dan menunjukkan sinergi yang kuat antara pemerintah daerah dengan dunia pendidikan vokasi di Kota Padang.
Dalam amanatnya, Maigus Nasir menyampaikan pesan motivasi penuh makna kepada seluruh siswa, baik peserta didik baru yang baru menyelesaikan MPLS, maupun siswa kelas XIII yang akan melaksanakan Praktik Kerja Industri (Prakerin).
"Bermimpilah! Kalau ingin meraih intan dan berlian, maka terjunlah ke lautan yang luas. Berjuanglah, karena keberhasilan selalu dimulai dari keyakinan," ungkapnya.
Mengutip QS. Al-Asr, Maigus mengingatkan pentingnya menghargai waktu dan membangun karakter yang kuat. Beliau menekankan bahwa menjadi orang cerdas dan pintar itu baik, tetapi yang paling utama adalah menjadi orang yang benar.
"Rasulullah dikagumi dunia karena karakter dan kepribadiannya. Jadilah pribadi yang benar, karena orang benar saat ini sangat langka," lanjutnya. Maigus juga memberikan pesan khusus kepada siswa kelas XIII yang akan menjalani Prakerin agar menjaga sikap dan menunjukkan karakter unggul sebagai pelajar binaan Kementerian Perindustrian.
"Tunjukkan bahwa kalian dibentuk melalui pendekatan religi, disiplin, dan pembinaan karakter yang kuat di SMK SMAK Padang. Dunia industri menanti kalian," pesannya. Upacara ini menjadi simbol semangat kebersamaan, transisi, dan motivasi menuju masa depan gemilang. Diakhir kegiatan, seluruh peserta dan tamu undangan mengikuti sesi foto bersama sebagai penutup momen bersejarah tersebut.
Sumber: infohumas smakpa
No comments:
Post a Comment