Pembangunan Bronjong Batang Jirak Selesai, Telah Sesuaikah dengan DED..? - Go Asianews

Breaking


Monday, September 4, 2023

Pembangunan Bronjong Batang Jirak Selesai, Telah Sesuaikah dengan DED..?



GoAsianews.com
Padang (SUMBAR) -
Agar tidak meluasnya dampak gerusan pada daerah tebing Sungai Batang Jirak Kota Padang, Balai Wilayah Sungai Sumatera V Padang (BWSS V Padang) melakukan langkah antisipatif.


Melalui Satker OP-SDA BWSS V Padang, penanganan daerah tebing (pemasangan bronjong) telah dilakukan, selain itu juga dilakukan pemasangan groundsill.


Sesuai dokumen kontrak, kegiatan tersebut dilaksanakan pada 1 Agustus 2023, dengan anggaran APBN (non tender) senilai Rp. 192.790.000,- yang dilaksanakan oleh CV.Bangun Sarana Cipta dengan nomor kontrak: HK.02.03./08/Satker-OP.SDA/OP.SDA II/VIII/2023, masa pelaksanaan 30 (Tiga Puluh) Hari Kalender.



Pasca habisnya masa pelaksanaan, Sabtu 2/09/2023, GoAsianews.com melakukan peninjauan kelapangan. Terlihat banyaknya batu berukuran kecil melebihi kapasitas, ukuran batu - batu tersebut jauh lebih kecil dari lobang kawat bronjong.


Selain itu juga terlihat banyaknya ruang kosong pada daerah bangunan bronjong, dan stabilitas kekokohan serta kepadatan material bronjong (volume) diragukan, hal tersebut dapat dilihat dari kondisi kawat bronjong yang tidak meregang(kendor).


Selain hal tersebut, terlihat juga pengikisan dini terjadi pada pada bangunan groundsill.


Bekas pengikisan (oleh air) tersebut sangat jelas terlihat. Terkait kondisi-kondisi lapangan tersebut, GoAsianews.com telah menginformasikannya kepada pihak BWSS V Padang.


"Terimakasih, kami tindaklanjuti" tulis Kasatker OP-SDA BWSS V Padang, Ida yang dikonfirmasi melalui selulernya, Sabtu (2/09/2023).


Tindaklanjut seperti apakah yang akan dilakukan oleh pihak BWSS V Padang..?, dan telah sesuaikah konstruksi bangunan tersebut dengan DEDnya..?, dan mampukah ketahanan konstruksi tersebut bisa tercapai sesuai usia yang direncanakan..?. Terkait ini, GoAsianews.com belum dapat memberikan informasi lebih lanjut, karena masih menunggu hasil pemeriksaan, evaluasi dan tindaklanjut pihak BWSS V Padang.
(deni)


Klik link dibawah untuk melihat Video artikel ini;

 - IG GoAsianews.com



NbApabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi / hak jawab kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers. Artikel/berita / hak jawab dimaksud dapat dikirimkan melalui email : redaksigoasianews@gmail.com


Berita Terkait: 

  - Dokumen BAST Pemeliharaan Berkala Tebing Batang Jirak Ditolak, Kabalai BWSS V Padang: Perlu Perbaikan

No comments:

Post a Comment

Selamat datang di www.goasianews.com, Terima kasih telah berkunjung.. Semoga anda senang! Tertanda Pemred:
-->