Disaksikan Komisi V DPR-RI Athari, BWSS V Padang Lakukan Serah Terima Pekerjaan P3TGAI Tahap I Tahun 2022 - Go Asianews

Breaking


Tuesday, October 4, 2022

Disaksikan Komisi V DPR-RI Athari, BWSS V Padang Lakukan Serah Terima Pekerjaan P3TGAI Tahap I Tahun 2022



GoAsianews.com

Padang (SUMBAR) - Pelaksanaan Program Percepatan Peningkatan Tata Guna Air Irigasi (P3TGAI) dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, seperti tahun tahun sebelumnya selalu menjadi unggulan, dan terbukti nyata memberikan manfaat bagi masyarakat petani. 


Selasa (04/10/2022), Balai Sungai Sumatera V Padang disaksikan oleh Anggota Komisi V DPR-RI Athari Gauthi Ardi, melakukan Serah Terima Pekerjaan P3TGAI Tahap I Tahun 2022. 


Berdasarkan Keputusan Menteri PUPR Nomor 109 Tahun 2022 beserta perubahannya ditetapkan sebanyak 187 P3A, 124 Nagari, 53 Kecamatan, dan 12 Kabupaten/Kota yang tersebar di Provinsi Sumatera Barat. 



Serah terima pekerjaan yang dilaksanakan pada tahap pertama ini dilaksanakan sesuai juknis yang terdiri dari 116 Perkumpulan Petani Pemakai Air (P3A) di 72 Nagari dan 3 Kabupaten di Sumatera Barat, yakni Kabupaten Solok, Dharmasraya dan Sijunjung.


"Alhamdulillah, bersama Balai Wilayah Sungai Sumatera Padang (BWSS V Padang) dari Direktorat Jendral Sumber Daya Air Kementerian PUPR telah melakukan serah terima Program Percepatan Peningkatan Tata Guna Air lrigasi (P3-TGAI) kepada para Wali Nagari Se-Sumbar, yang daerahnya tercatat sebagai daerah penerima manfaat program P3-TGAI," terang Athari Gauthi Ardi, (04/10).


"InsyaAllah tahun depan program ini akan kembali terlaksana dengan kuota yang lebih banyak," harapnya.


Lebih lanjut politikus muda dari Fraksi Partai Amanat Nasional ini memaparkan, "Ini bentuk komitmen dan kerja nyata saya dalam menjalankan amanah dari masyarakat dan bukan hanya sekedar janji.


"Mohon do'a dari dunsanak semua, agara kedepan saya selalu diberi kemudahan dalam menjalankan amanah dalam memperjuangkan aspirasi masyarakat kita ini," ucap Athari. (IG/deni)

No comments:

Post a Comment

Selamat datang di www.goasianews.com, Terima kasih telah berkunjung.. Semoga anda senang! Tertanda Pemred:
-->