Anggota DPR-RI Asli Chaidir Salurkan Bansos pada Warga Padang - Go Asianews

Breaking


Wednesday, December 1, 2021

Anggota DPR-RI Asli Chaidir Salurkan Bansos pada Warga Padang



GoAsianews.com

Padang (SUMBAR) - Atas nama Pemerintah Kota (Pemko) Padang dan warga Kota Padang, Wali Kota Padang Hendri Septa tak henti-hentinya berterima kasih dan memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya atas perhatian dan dukungan yang terus dilihatkan Anggota Komisi 8 DPR RI H. Muhammad Asli Chaidir. 


Kali ini, wakil rakyat yang duduk di DPR RI Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) Dapil Sumatera Barat (Sumbar) 1 itu, kembali memberikan bantuan aspirasinya kepada warga di tanah kelahirannya.


Bantuan sosial (bansos) berupa beras sebanyak 2.000 paket pun ia kucurkan melalui aspirasinya yang bersumber dari dana hibah Kementerian Sosial (Kemensos) RI Tahun 2021. 


Seperti diketahui, bantuan beras sebanyak 10 kg per paketnya ini diberikan kepada penerima melalui empat tahap, dan dimana kali ini merupakan penyerahan tahap kedua yang diserahkan oleh Anggota DPR RI tersebut di daerah Piai Tangah.


"Alhamdulillah terima kasih yang tak terhingga kita ucapkan kepada bapak kita H. Muhammad Asli Chaidir yang terus memberikan perhatiannya bagi kemaslahatan warga Padang. Semoga bantuan beras ini di samping memberikan keberkahan bagi beliau dan bermanfaat bagi kita yang menerima tentunya. Bantuan ini tentu bernilai penting bagi kita yang masih hidup di tengah pandemi Covid-19 saat ini," ucap Wako Padang tersebut di hadapan penerima bansos yang terdiri dari kaum ibu tersebut.


Sementara itu Anggota Komisi 8 DPR RI H. Muhammad Asli Chaidir juga mengungkapkan rasa syukurnya atas terselenggaranya pembagian bansos beras tersebut. Ia pun menitip pesan agar bantuan tersebut dapat disyukuri dan bermanfaat bagi para penerimanya.


"Insya Allah saya akan terus berupaya menyalurkan berbagai bantuan lagi bagi warga Sumbar dan Kota Padang. Semoga dapat terwujud dan senantiasa berjalan dengan lancar," imbuhnya. (Ady/Dv/Prokompim Pdg)

No comments:

Post a Comment

Selamat datang di www.goasianews.com, Terima kasih telah berkunjung.. Semoga anda senang! Tertanda Pemred:
-->