Jembatan Sikabu Pariaman Kembali Makan Korban - Go Asianews

Breaking


Saturday, May 13, 2023

Jembatan Sikabu Pariaman Kembali Makan Korban



GoAsianews.com
Kab.Padang Pariaman (SUMBAR)
- Jembatan Sikabu Kayu Gadang, yang terletak di Lubuk Alung, Kabupaten Padang Pariaman, Sumbar, Jum’at malam (12/5) kembali makan korban. Dua orang warga dilaporkan jatuh di Jembatan tersebut.


Kedua korban yang terjatuh tersebut tidak mengetahui, bahwa jembatan  dalam kondisi ambruk beberapa waktu lalu, pasca dihantam banjir, Sabtu malam (6/05/2023).


Setelah dibawa ke RS, diketahui kondisi korban mengalami patah tulang (1 orang) dan yang satunya luka ringan, atas nama Rusdi (60) dan Zulfahmi (51) tahun.


Informasi dari Wali Nagari Sikabu, Korban mengendarai kendaraan roda dua berboncengan melewati jembatan Sikabu pada malam hari, sementara jembatan sedang rusak dan runtuh pasca banjir bandang pada hari Sabtu tanggal 6 Mei 2023 ,lalu si korban terjatuh bersama dua korban dan kendaraan bermotornya.


Dan dari informasi masyarakat sekitar, minimnya lampu penerangan dan rambu-rambu menjadi faktor yang urgent pada titik areal tersebut.


"Kejadian ini harus menjadi perhatian dan pelajaran bagi pihak Pemerintah Kabupaten, betapa pentingnya keberadaan lampu penerangan dan rambu-rambu" ungkap Romi, salah seorang warga.


Sebelumnya sebagaimana diketahui, saat pembangunan Jembatan Sikabu Tahun 2020 juga menelan korban. Pekerjaan perbaikan Jembatan Sikabu mengalami kecelakaan kerja, Selasa (2/06/2020). Satu orang dilaporkan meninggal dunia dan Empat lainnya mengalami luka berat akibat tertimpa reruntuhan besi jembatan saat pengerjaan proyek pembangunan infrastruktur tersebut.


Informasi Terkait: 

 - Kecelakaan Kerja Jembatan Sikabu Pariaman, "1 meninggal dunia, 4 luka berat"


Korban yang meninggal di lokasi kejadian bernama Makbul Rasyid Hasibuan (37) yang berasal dari Padang Sidempuan Sumatera Utara, kejadian kecelakaan sore hari sekitar pukul 16.00 WIB. (deni)

No comments:

Post a Comment

Selamat datang di www.goasianews.com, Terima kasih telah berkunjung.. Semoga anda senang! Tertanda Pemred:
-->