Lanjutan Pembangunan Jembatan Lolong, PT.CTA Upayakan Progres Plus Tiap Minggunya - Go Asianews

Breaking


Tuesday, August 27, 2019

Lanjutan Pembangunan Jembatan Lolong, PT.CTA Upayakan Progres Plus Tiap Minggunya


Goasianews.com
Padang (SUMBAR) - Di Tahun Anggaran 2019 ini, Pemprov.Sumbar melalui Dinas PUPR kembali menganggarkan lanjutan pembangunan Jembatan Lolong, dan ini merupakan tahap ke empat pengerjaan Jembatan Pantai tersebut.

Dengan nomor kontrak 30/12/KTR/-BMI/2019, PT.Cahaya Tunggal Abadi (PT.CTA) telah ditetapkan selaku pihak pelaksana yang telah memenangkan tender dalam proses lelang (LPSE) Prov.Sumbar, sekaligus wajib menuntaskan kegiatanya sesuai Spesifikasi Teknis yang telah di tetapkan.

Saat kunjungan lapangan yang di lakukan Yufrizal selaku PPTK Bidang Bina Marga Dinas PUPR Sumbar pada kegiatan ini, memastikan tidak ada perubahan desain dalam pelaksanaan pembangunan Jembatan Lolong.

Bagian Jembatan yang telah di bangun pada tahap sebelumnya

"Tidak ada perubahan desain dalam pembangunan Jembatan Lolong ini" ungkapnya pada Goasianews.com (27/8/2019).

lebih lanjut Yufrizal menjelaskan, dalam kegiatan ini kami dari Dinas juga menggandeng TP4D Kejati Sumbar dalam pengawasan  proses pelaksanaan pembangunan, terangnya.

Terkait kondisi areal lahan pembangunan Jembatan yang saat ini ada bangunan warga sekitar, Yufrizal memaparkan, sesungguhnya lahan ini telah di bebaskan pada 2017 silam, namun karena proses pembangunan jembatan dilakukan secara bertahap, warga yang terdampak pembangunan ini kembali memanfaatkan lahannya, dengan anggapan "sayang jika di biarkan kosong".

"Dan untuk kelancaran pembangunan Jembatan ini, kami telah berkoordinasi ulang kembali dengan pihak Pemko Padang, yang menghadirkan Camat, Lurah dan unsur terkait lainnya saat rapat di Kejaksaan Tinngi Sumbar pada minggu lalu" jelas Yufrizal.

Dikesempatan yang sama, Johan selaku pihak dari PT.CTA yang di dampingi General Superintendent (GS) kegiatan tersebut menjelaskan "secara teknis sejauh ini tidak ada keendala dalam proses pelaksanaan pembangunan" ungkapnya.

Lebih dalam Johan memaparkan "Saat ini proses kegiatan telah melewati minggu ke 13, dan pada minggu ke 12 kemaren progres kita telah mencapai 13 %, dan itu berada pada posisi plus 1,8 % , dan untuk selanjutnya kami selalu mengupayakan progres berada pada titik plus tiap minggunya, terang Johan.

Dan terkait ketersediaan material tiang pancang Johan menjelaskan, saat ini barang telah standby di lokasi pemesanan, namun belum bisa di gunakan karena menunggu standar usia perkerasan pada material tersebut" jelasnya.

Dan Johan juga memastikan, kegiatan pembangunan Jembatan Lolong tahap empat ini akan selesai tepat waktu, ungkapnya optimis.

#deni

No comments:

Post a Comment

Selamat datang di www.goasianews.com, Terima kasih telah berkunjung.. Semoga anda senang! Tertanda Pemred:
-->